Ana Azhari
Skripsi Ana Azhari Penelitian Karakter Tokoh Novel Jejak Cinta Sevilla Karya Pipiet Senja
“Skripsi. Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia. Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan STKIP PGRI Sumatera Barat, Padang 2016.

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh karakter yang dimiliki tokoh Garsini dalam novel Jejak Cinta Sevilla Karya Pipiet Senja. Keistimewaan karakter tokoh Garsini dapat dilihat dari Perjuangan hidup tokoh Garsini dalam mewujudkan impian dan cita-citanya, di mana ia harus menghadapi berbagai macam rintangan dan masalah dalam hidupnya untuk mewujudkan impian tersebut.
Karakter yang dimiliki oleh tokoh Garsini dapat dijadikan sebagai inspirasi, motivasi, dan contoh teladan bagi masyarakat umumnya dan generasi muda saat ini khususnya dalam meraih masa depan, cita-cita dan impiannya.
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan karakter Tokoh Garsini dalam novel Jejak Cinta Sevilla Karya Pipiet Senja. Penelitian ini difokuskan pada karakter tokoh Garsini dalam novel Jejak Cinta Sevilla Karya Pipiet Senja.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif analisis. Penelitian ini mengungkapkan fakta-fakta yang tampak dengan memberi deskripsi kemudian disusul dengan analisis berupa interpretasi untuk memberikan pemahaman secukupnya.
Pada penelitian ini, data yang diperoleh berupa teks atau kutipan yang berhubungan dengan karakter tokoh Garsini dalam Novel Jejak Cinta Sevilla Karya Pipiet Senja.
Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan tahapan: (1) membaca dan memahami novel secara berulang-ulang, (2) menandai dan mencatat data yang berhubungan dengan karakter tokoh Garsini (3) menginventarisasikan data.
Berdasarkan hasil penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa karakter tokoh Garsini dapat tergambar berdasarkan teknik pelukisan tokoh dengan menggunakan teori yang dikemukakan oleh Alternberd dan Lewis. Dalam teknik ini diuraikan menjadi delapan teknik, di antaranya teknik cakapan, teknik tingkah laku, teknik pikiran dan perasaan, teknik arus kesadaran, teknik reaksi tokoh, teknik reaksi tokoh lain, teknik pelukisan latar, dan teknik pelukisan fisik.
Melalui teknik ini ditemukan karakter tokoh Garsini yaitu peduli, cerdas, penyabar, memiliki rupa yang cantik, tidak pendendam, tegar, pengertian, apa adanya, baik hati, ramah, religius, memiliki keinginan yang terpuji, percaya diri, hebat, suka menolong, penuh keyakinan, pasrah, memiliki fisik yang menarik, penuh rasa syukur, lincah dan cekatan, mengagumkan, suka memberi nasihat, memiliki prinsip hidup, mandiri, melindungi, emosional, merasa bersalah, peduli sosial, mengeluh, merenung, semangat yang tinggi, suka bersosialisasi, ikhlas, pemaaf dan romantis.
