Tuhan, jadikan aku bagaikan tiga raja dari Timur,
Yang hatinya tergerak oleh terang bintang-Mu nan luhur.
Meski jalan penuh liku dan malam sering kelam,
Mereka tetap melangkah, berharap pada janji firman.

Ajarkan aku membaca tanda-tanda cinta-Mu,
Seperti mereka yang mengenali sinar kudus itu.
Bukan sekadar bintang di langit nan tinggi,
Tapi petunjuk kasih yang membawa damai abadi.

Berilah aku iman yang teguh, seperti Tiga Raja
Meski tak tahu pasti ke mana langkah ini.
Namun, dalam hati, ada harapan membara,
Bahwa di ujung perjalanan, ada Sang Raja semesta.

Izinkan aku membawa persembahan sejati,
Emas, kemenyan, dan mur dari hati nurani.
Bukan hanya harta, tetapi hidupku seutuhnya,
Sebagai wujud syukur dan cinta yang utuh.

Tuhan, jika aku tersesat di gurun kehidupan,
Jadilah bintang-Mu penunjuk jalan.
Bimbing aku menuju terang kehadiran-Mu,
Seperti Tiga Raja yang bersujud di palungan-Mu.

Amin.

by profa Elvira’25

(Visited 4 times, 1 visits today)
Avatar photo

By Elvira P. Ximenes

Elemen KPKers Dili TL, telah menyumbangkan puluhan tulisan berupa, artikel, cerpen, dan puisi ke BN, dengan motonya, "Mengukir makna dalam setiap kalimat, menghidupkan dunia dalam setiap paragraf", pingin jadi penulis mengikuti jejak para penulis senior lainnya di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.