Oleh: Yusriani Nuruse

Kakek Laremmang hidup sebatang kara di sebuah rumah kayu yang hampir roboh di sebuah desa di Kabupaten Soppeng.
Di usianya yang ke-67 tahun, ia tak bisa bekerja lagi. Apalagi kondisi kesehatannya yang tak kuat lagi dan mata yang hampir tak melihat. Hingga dalam kesehariannya ia hanya mengharap belas kasihan dari orang lain. Kalaupun tak ada, ia hanya bisa memasak nasi pemberian pemerintah, itu pun ia memasak dengan mengira-ngira saja demi bisa mengganjal perutnya. Terkadang ia memakan nasi yang masih mentah atau pun gosong akibat ia sudah tak mampu melihat dengan jelas.

Dulu saat masih kuat, kakek Laremmang bekerja sebagai tukang panjat kelapa. Namun, seiring waktu berlalu, kesehatannya semakin melemah sehingga ia tak bisa bekerja lagi.

Kini rumahnya hampir roboh, tak ada biaya untuk memperbaikinya. Dindingnya hanya ditopang bambu agar tak roboh. Begitu pula atap rumahnya semua sudah bocor hingga ketika hujan, kakek Laremmang harus menahan dinginnya air hujan dengan berlindung dibawa tumpukan papan-papan lapuk yang ia susun untuk melindungi dirinya dari terpaan air hujan. Tak ada fasilitas wc, hingga aroma tak sedap tercium di sekitar rumahnya.
Orang baik, mari kita berbagi untuk kakek Laremmang agar kiranya di usia yang sudah tua, ia bisa menikmati tempat tinggal yang layak.
Allah berfirman dalam surat At Taubah ayat 71,

وَالْمُؤْمِنُونَ وَالْمُؤْمِنَاتُ بَعْضُهُمْ أَوْلِيَاءُ بَعْضٍ يَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنْكَرِ وَيُقِيمُونَ الصَّلَاةَ وَيُؤْتُونَ الزَّكَاةَ وَيُطِيعُونَ اللَّهَ وَرَسُولَهُ أُولَئِكَ سَيَرْحَمُهُمُ اللَّهُ إِنَّ اللَّهَ عَزِيزٌ حَكِيمٌ

Artinya: “Dan orang-orang yang beriman, laki-laki dan perempuan, sebagian mereka menjadi penolong bagi sebagian yang lain. Mereka menyuruh (berbuat) yang makruf, dan mencegah dari yang mungkar, melaksanakan salat, menunaikan zakat, dan taat kepada Allah dan Rasul-Nya. Mereka akan diberi rahmat oleh Allah. Sungguh, Allah Maha Perkasa, Maha Bijaksana,”

Watansoppeng, 27 Maret 2022

(Visited 190 times, 1 visits today)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: